” Selamat Datang di Blog TIK SMAN 3 Padang “

Selasa, 07 Oktober 2014

Membuat Slide Baru

Langkah-Langkah Membuat Slide Baru
Ada beberapa pilihan bila Anda ingin menambahkan slide baru ke dalam presentasi yaitu dengan cara :
1.Office Themes
2. Duplicate Selected Slide
3. Reuse Slides
4. Menyisipkan Slide


office themes
Membuat Slide baru dengan Office Themes
Untuk membuat slide baru dari Office Themes:
. Pilih slide yang diinginkan untuk slide baru
. Klik tombol 'New Slide' pada tab Home
. Klik slide yang sesuai pilihan Anda
Gambar disamping kanan membuat Slide dengan Office Themes



Membuat Slide baru dengan Duplicate Selected Slide
Membuat slide baru dengan cara ini hanya digunakan untuk membuat slide baru yang sama persis dengan slide yang kita pilih tapi masih dalam satu PowerPoint
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
. Pilih Slide yang ingin di duplikasi
. Klik tombol 'New Slide' pada tab Home
. Klik 'Duplicate Selected Slides'
Gambar disamping kiri langkah membuat Slide dengan Duplicate Selected Slide



Reuse slide
Membuat Slide Baru dengan Reuse Slide
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
. Pilih slide di mana kita ingin meletakkan slide baru yg
  diimpor tersebut sesudah slide yang dipilih
. Klik tombol 'New Slide' pada tab Home
. Klik ‘Reuse Slides‘
. Klik 'Browse‘
. Klik 'Browse file‘
. Cari slide dan klik pada slide untuk impor
Gambar disamping kanan Tempat Tombol Reuse Slide berada



Membuat Slide baru dengan Menyisipkannya ke slide yang telah dibuat
Membuat slide baru dengan cara ini digunakan untuk meletakkan slide baru tersebut di sela-sela slide yang telah kita buat sebelumnya
Langkah-Langkahnya untuk menyisipka slide baru adalah sebagai berikut :
. Klik slide dimana kita ingin meletakkan slide baru tersebut sesudah slide yang kita klik (pilih)
  Misal : kita mengklik Slide No. 3 untuk meletakkan slide baru sebagai Slide No. 4
. Klik Insert New Slide
. Pilih Layout Slide yang dinginkan

MEMASUKKAN DATA PRENTASI KE SLIDESHARE.COM
Slideshare merupakan website yang berguna bagi kita untuk memasukkan atau membagikan file presentasi (.ppt;.potx dsb). Dan kita juga bisa mencari dan mengunduh file-fle presentasi yang sengaja dibagikan pengguna lain.
Untuk mendapatkan fasilitas-fasilitas tersebut tentunya kita harus mendaftarkan untuk menjadi anggota.Seperti halnya website lain(facebook,friendster,youtube), untuk mendaftarkannyapun sama dan tidak membutuhkan biaya pendaftaram kecuali hal-hal tertentu.
Cara mengunggah file :
Pada makalah kali ini, file yang diunggah berjudul “Presentation IV Implementasi 802x EAP TLS PEAP MSCHAPv2”. Dan username yang digunakan makalah ini bernama “Hell19”.
my upload
  • Setelah kita tergabung dan tersambung dengan Slideshare, akan muncul username kita dipojok kanan atas site. Klik username kita dan klik My upload pada sub menu.


  • Dan akan muncul tampilan seperti ini. Dan kemudian klik tombol Upload.



  • Tampilan Pada Tombol Upload dibawah digunakan apabila kita ingin mengunggah lebih dari 1 file sekaligus. Namun sering terjadi masalah koneksi, sehingga kita memilih pilihan kedua yaitu link yang berupa text betuliskan “Trysingle Upload” untuk mengunggah satu persatu.


  • Setelah mengklik tombol telusuri(Gb. A), muncul jendela untuk memilih file dan klik open(Gb. B).

  • Saat Proses berjalan, kita bisa menambahkan deskripsi ataupun mengkategorikannya



 
_______________________________________
 MATERI POWER POINT

1.   Apa Itu Power Point

2.   Menu Power Point

3.   Membuat Slide Baru

4.   Membuat Tombol Menu Hyperlink

5.   Menambahkan Latar Belakang Slide

6.   Menciptakan Presentasi

7.   Menambah Objek Tertentu di Powerpoint

8.   Mempercantik Tulisan dengan Wordart di PPT

9.   Menambah Text Box di Power Point

10. Menambah Simbol pada Power Point

11. Mengatur Durasi Tampilan Slide PPT

12. Cara Menambahkan Musik dan Video ke ppt

13.  Penegditan  Animasi Pada PPT.

SEMOGA BERMANFAAT _______________________________________

Tidak ada komentar:

Posting Komentar